Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah penyakit kardiovaskular yang mempengaruhi jutaan orang di seluruh dunia. Menurut perkiraan, penyakit ini akan mempengaruhi 1,56 miliar orang pada tahun 2025.
Hipertensi adalah silent killer, yang berarti bahwa itu tidak menunjukkan gejala berat, namun, jika diabaikan, seringkali bisa berakibat fatal.
Penyebab tekanan darah tinggi bervariasi. Tapi penyebab yang paling umum adalah konsumsi garam, alkohol, stres yang berlebihan, jarang olahraga dan obesitas.
Nah, bagi Anda yang menderita tekanan darah tinggi, daripada minum obat, disarankan untuk mengonsumsi bahan-bahan alami berikut ini:
1. Bawang putih
Bawang putih adalah obat ajaib bagi Anda yang menderita hipertensi. Bawang putih adalah anti-diuretik yang mendorong sodium dari darah ke dalam ginjal. Hal ini akan membantu mengurangi tekanan darah Anda.
2. Tomat
Tomat mengandung lycopene yang merupakan antioksidan yang mencegah terbentuknya asam lemak di arteri, yang merupakan penyebab utama hipertensi.
3. Air
Menjaga diri tetap terhidrasi adalah salah satu dasar menurunkan tekanan darah sampai batas tertentu. Air membantu mengeluarkan garam berlebihan dari tubuh Anda dan dengan demikian mengendalikan hipertensi.
4. Pisang
Pisang kaya akan mineral dan potassium, yang membantu fungsinya ginjal. Buah ini juga akan membantu mengeluarkan kelebihan garam dalam tubuh Anda.
5. Dark chocolate
Dark chocolate kaya akan antioksidan, termasuk polifenol, flavonoid dan katekin. Selain itu, ini juga mengandung flavanols, yang dapat mengurangi tekanan hingga jumlah yang signifikan.
Selain itu, disarankan juga untuk menghindari pemicu tekanan darah tinggi seperti mengurangi konsumsi garam dan alkohol, lebih banyak berolahraga dan memulai gaya hidup sehat serta menghindari stres.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar